Langsung ke konten utama

Sumpah Pemuda dan Nasib Islam Kebangsaan di Kota Depok Pasca Hari Santri

Suara NU Pancoran Mas, 31/10/2017
Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 mengingatkan kita kepada konsensus nasional para pemuda untuk bersatu, satu tanah air, satu bangsa dan satu bahasa yaitu Indonesia. Para pemuda dari berbagai daerah yang memakai beragam busana masing-masing, khas kedaerahan masing-masing, bahkan oleh H.O.S Tjokro Aminoto, agar diganti dengan pakaian yang seragam. H.O.S Tjokroaminoto menawarkan kopiah hitam sebagai busana pemersatu bangsa Indonesia kala itu. Jadilah kopiah hitam sebagai kopiah kebangsaan. Kopiah nasionalisme. Oleh menantunya, yaitu Ir. H. Soekarno, kopiah ini menjadi busana wajibnya. Tak heran, jika jemaah haji Indonesia yang berangkat ke tanah suciMekah, Arab Saudi, selalu ditanya perihal kopiah hitam itu dengan sebutan Kopiah Bung Karno.

Jauh sebelum tahun 1928, yaitu pada tahun 1916, H.O.S Tjokroaminoto berkumpul dan berdiskusi setiap Kamis sore dengan Hadratussyaikh KH. Hasyim Asy'arie, dan KH. Abdul Wahhab Hasbullah. Mereka mendiskusikan hubungan Islam dan Kebangsaan.

Tak heran, jika pada tahun 20 tahun berikutnya, ribuan kiyai yang berkumpul di Muktamar Nahdlatul Ulama' (NU) di Banjarmasin berhasil merumuskan hubungan Islam dan Kebangsaan tersebut dalam sebuah keputusan berdasarkan fatwa kitab Bughyatul Mustarsyidin karya Habib Abdurrahman Al Masyhur Ba Alawy yang menyatakan:

"Setiap tempat dimana kaum muslimin tinggal di situ, di suatu waktu, maka menjadi negeri Islam, yang dapat diberlakukan hukum-hukum Islam di dalamnya, dst".

Setelah proklamasi tanggal 17 Agustus 1945, pada tanggal 22 Oktober 1945 Hadratussyaikh KH. Hasyim Asy'arie menggunakan dasar fatwa ini untuk membela keutuhan Negara Republik Indonesia yang baru saja terbentuk dan diproklamasikan untuk merumuskan jihad melawan para penjajah dan sekutunya yang ingin datang kembali menjajah Indonesia. Tanggal ini kemudian ditetapkan oleh Presiden Jokowi sebagai Hari Santri Nasional pada tahun 2015.

Dapat dikatakan bahwa Hadratussyaikh KH. Hasyim Asy'arie dan kawan-kawan merupakan sekian dari banyak perumus Islam dan Kebangsaan jauh sebelum diproklamirkannya Republik Indonesia sejak tahun 1916. Yaitu Islam yang dapat menerima Ke-Indonesia-an, Islam yang dapat menerima Pancasila sebagai dasar negara. Islam yang mempersatukan bangsa Indonesia dengan kemajemukan suku, ras dan agamanya.

Dalam konteks Kota Depok, Bagaimanakah nasib Islam kebangsaan pasca ditolaknya pelaksanaan Apel Hari Santri Nasional di Balaikota? Padahal Hari Santri Nasional momentum untuk meneguhkan dan mensyiarkan Islam Kebangsaan. Bagaimanakah masa depan hubungan Islam dan Pancasila di Kota Depok? Apakah semakin dekat atau menjadi semakin jauh? Kita menjadi teringat peristiwa kunjungan seorang petinggi salah satu partai politik yang mengatasnamakan Islam ke rumah kediaman KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur).  Gus Dur pun bertanya dan menyindir, "Apa masih mau mendirikan Negara Islam?". Semoga kita semua tetap merajut hubungan Islam dan Kebangsaan sebagaimana yang dilakukan para Ulama pendahulu kita.

(Tim Redaksi)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Majelis Burdah di At Tibyan, Abuya Junaidi Beri Ijazah Ammah Amalan Rebo Wekasan

Suara NU Panmas, 14/11/2017 Majelis Burdah yang diadakan Laskar Jausyan pimpinan Abuya KH. M. Junaidi HMS, bekerjasama dengan Ma'had At Tibyan dan Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Pancoran Mas Depok, baru saja berakhir malam tadi, 13/11/2017 pukul 23.16 di Ma'had At-Tibyan, Pancoran Mas, Depok P impinan Mu'allim Dr. KHM. Yusuf Hidayat, MA . Acara dimulai sejak pukul 20.00 WIB dengan pembacaan dzikir dan istighotsah untuk menjaga keutuhan NKRI. Dilanjutkan dengan pembacaaan Qasidah Burdah, sebanyak 160 bait, Mahall Qiyam, Ya Lal Wathon, Indonesia Raya lalu ditutup dengan doa dan tausiah dari Abuya Junaidi. Dalam kesempatan itu, Abuya Junaidi juga memberikan ijazah ammah amalan Rebo Wekasan (Rabu terakhir bulan safar) bagi ratusan jama'ah yang hadir. Ijazah tersebut yaitu berupa ijazah shalat lidaf'il bala' 4 rokaat dengan 2 kali salam dilakukan di waktu Dluha setelah membaca al Fatihah. Ijazah ini berdasarkan kitab Kanzun Najah Wassuruur susunan Sye

Walikota Depok Tantang Duel Baca Kitab, Muallim Yusuf Siap Meladeni

Suara NU Pancoran Mas, 26/10/2017 "Ayo jago-jagoan baca kitab boleh, tapi jangan dikaitkan dengan Hari Santri Nasional", Demikian tantangan duel baca kitab Walikota Depok, Idris Abdusshomad kepada para pihak yang mengkritiknya tidak berinisiatif mengadakan Apel Hari Santri Nasional di Balaikota Depok. Hal itu sebagaimana diberitakan Reporter Rahmat Tarmuji dalam laman Jurnal Depok.Id, 25/10/2017. Walikota Depok berang, geram, emosional dan tidak terima dengan kritik terhadap Pemkot Depok yang tidak mengadakan Apel Hari Santri Nasional di Balaikota. Apel Hari Santri Nasional akhirnya diadakan di halaman Kantor Kementerian Agama yang sempit dan membuat para peserta apel berdesakan. Para Kiai pimpinan Pondok Pesantren pun akhirnya mengeluhkan keadaan ini. Menanggapi hal itu, Pimpinan Pondok Pesantren At-Tibyan, Pancoran Mas, Kota Depok, KH. Dr. M. Yusuf Hidayat, Lc, MA yang akrab dipanggil Muallim Yusuf siap meladeni tantangan duel baca kitab. Muallim Yusuf, yang jug

Khutbah Jum'at Menyambut Robiul Awwal, Bulan Kelahiran Rasulullah Shallallahu Alaihi Wassalam

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته اَلْحَمْدُ للهِ الَّذِيْ جَعَلَ الدَّعْوَةَ إِلَى الْهُدَى وَالدِّلالَةَ عَلَى الْخَيْر وَالنَّصِيْحَةَ لِلْمُسْلِمِيْنَ مِنْ أَفْضَلِ الْقُرُبَات وَأَهَمِّ الْمُهِمَّات وَأَرْفَعِ الدَّرَجَات فِي الدِّيْن وَذَالِكَ سَبِيْلُ أَنْبِيَاءِ اللهِ الْمُرْسَلِيْن وَاْلأَوْلِيَاءِ وَالشُّهَدَاءِ وَالصَّالِحِيْنَ وَالصَّحَابَةِ وَالتَّابِعِيْن وَالْعُلَمَاءِ الْعَامِلِيْنَ الرَّاسِخِيْنَ فِي الْعِلْمِ وَالْيَقِيْن.  اَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاَّ اللهُ الْمَلِكُ الْحَقُّ الْمُبِيْن وَ أَشْهَدُ أَنَّ سَيِّدِنَا مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهِ صلى الله عليه وسلم الصَادِقُ الْوَعْدِ الأَمِيْن اللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَ بَارِكْ وَكَرِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى ألِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ أَمَّا بَعْدُ فَيَا عِبَادَ اللهِ أُوْصِيْكُمْ وَإِيَّايَ بِتَقْوَى اللهِ فَقَدْ فَازَ الْمُتَّقُوْنَ مَعَاشِرَ الْمُسْلِمين وَزُمْرَةَ المُؤْمِنِيْنَ رَحِمَكُمُ الله Pada kesempatan ini, khotib berwasiat khususnya kepada diri khotib sendiri dan umumnya kepada par